Kemah Budaya Nasional 2016 Belitung Hari Ini Digelar

Kemah Budaya Nasional sebagai wahana pendidikan karakter bangsa agar mampu menjadi generasi penerus andal pelestari NKRI.

PANGKALPINAN- Kemah Budaya Nasional 2016 digelar di Bumi Perkemahan Desa Juru Seberang, Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Bangka Belitung, 19-23 September 2016. Ini merupakan pelaksanaan yang ketujuh.

Bacaan Lainnya

Kegiatan Kemah Budaya Nasional dimaksudkan sebagai wadah pembinaan Pramuka Penggalang agar mampu mengerti, memahami, dan menghayati keragaman budaya Indonesia.

Kegiatan ini juga sebagai wahana pendidikan karakter bangsa agar mampu menjadi generasi penerus andal pelestari NKRI. Sedangkan orientasinya pada penanaman nilai-nilai kesejarahan dan nilai-nilai budaya bangsa.

Pelaksana Kemah Budaya Nasional Tahun 2016 adalah Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kepulauan Bangka Belitung bersama Pemda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Belitung, dan Pemda Kabupaten Belitung.

Perkemahan berlangsung lima hari, diawali dengan upacara pembukaan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Muhadjir Effendy, diakhiri dengan upacara penutupan oleh Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Adhyaksa Dault.

Peserta atau warga Kemah Budaya Nasional 2016 diibaratkan sebagai penduduk suatu Pemerintahan Kecamatan dengan jumlah penduduk 750 orang (penggalang, pendamping, para pejabat dan panitia pusat). Kecamatan tersebut diberi nama “Gurok Beraye”.

Kecamatan sebagai perkemahan induk dipimpin seorang camat yang dijabat ketua pelaksana Kemah Budaya Nasional 2016 dibantu seorang sekretaris dan staf . (mm/gr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *