Pemprov DKI Jakarta Bidik Wisatawan Asia Timur

[dropcap color=”#888″ type=”square”]P[/dropcap]emerintah Provinsi DKI Jakarta bergiat diri dalam melakukan peningkatan wisatawan dari Asia Timur. Usai Tiongkok, Pemerintah DKI Jakarta mulai membidik wisatawan asal Taiwan.

Demikian dikatakan, Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta Arie Budhiman. Ia mengatakan jumlah wisatawan yang datang ke Jakarta belum sebanyak negara-negara Asia Timur lainnya, seperti dari Jepang, Korea, dan Tiongkok.

“Pasar wisawatan asal Taiwan cukup potensial. Kami akan terus melakukan pembenahan di berbagai sektor terkait kesiapan Jakarta menerima kunjungan wisman Taiwan. Dan tentunya melaksanakan kegiatan promosi wisata di sana,” kata Arie kepada wartawan di Balaikota Jakarta, Senin (15/9/2014).

Arie menyampaikan, bahwa pada 7-11 September yang lalu, pihaknya mengadakan promosi wisata di Taiwan. Kunjungan dilakukan bersama dengan 50 pengusaha pariwisata, terutama pemilik resort golf.

Untuk saat ini, katanya, Jakarta merupakan salah satu destinasi yang menarik di dunia untuk bermain golf. Di wilayah Jakarta dan sekitarnya terdapat lebih dari 30 lapangan golf berstandar internasional.

“Dengan infrastruktur golf yang lengkap, memadai, dan berstandar internasional, kami ingin mengambil agar nantinya Jakarta bisa jadi tujuan bagi para pegolf dunia,” paparnya.

Arie menyebutkan, berdasarkan data dari data Badan Pusat Statistik (BPS) selama Januari-Juli 2014, total wisatawan asal Taiwan yang berkunjung ke Jakarta berjumlah 123.400 orang.

“Semuanya masuk ke Indonesia melalui dua pintu, yaitu melalui Bandara Soekarno-Hatta dan Pelabuhan Tanjung Priok,” demikian Arie. (ib/gr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *