LBAK – Lembaga Budaya Adat Kutai Gelar Budaya Adat di Festival Mahakam

Foto: Peserta Gelar Budaya Adat di Festival Mahakam. (ist)

LBAK kota Samarinda menghimbau kepada warga Kutai yang berada di kota Samarinda untuk bersama-sama hadir di acara puncak kemeriahan Festival Mahakam

KALIMATAN TIMUR – Sebagai even akbar tahunan di kota Samarinda, Festival Mahakam selalu mengusung nilai seni budaya lokal Kalimantan Timur (Kaltim). Salah satu yang ditunggu-tunggu warga kota Samarinda adalah gelaran “Upacara Adat” dari salah satu suku yang ada di kota Samarinda.

Bacaan Lainnya

“Beberapa tahun terakhir ini, memang kegiatan upacara adat menjadi hal yang sangat di tunggu oleh masyarakat. Tahun lalu, kami gelar Hudoq Kawit dari suku Dayak dan insyaallah pada tahun ini kami akan gelar upacara adat dari suku Kutai.” kata Ketua LBAK Drs Jhony Bachtiar, Minggu (13/11/2016)

Hal ini sebagai salah satu usaha LBAK untuk melestarikan adat istiadat dan budaya leluhur yang harus dijaga. Tak kalah pentingnya adalah sebagai sarana untuk memperkenalkan dan mempromosikan adat dan budaya kita kepada masyarakat terutama generasi muda di kota Samarinda.

“Kami Lembaga Budaya Adat Kutai (LBAK) Propinsi Kalimantan Timur dan LBAK kota Samarinda yang nantinya akan menampilkan salah satu Upacara Adat Kutai pada Minggu, 13 November 2016 mulai pukul 11.00 WITA siang di halaman kantor Gubernur jalan Gajah Mada Samarinda,” lanjutnya.

Namun, sebelumnya mereka juga akan mengikuti Parade Budaya Nusantara, kirab bersama-sama dengan kegiatan Pawai Ta’aruf MTQ Nasional Korpri dengan start pada pukul 08,00 WITA di Taman Samarendah menuju panggung kehormatan di depan dermaga kantor Gubernur.

“Jadi bisa disaksikan persembahan khusus dari warga Kutai di kota Samarinda dalam Festival Mahakam 2016 ini. Kami akan hadirkan sekitar 300-an warga Kutai dengan berbusana adat untuk tampil di Parade Budaya dan menggelar sebuah upacara adat sebagai sumbangsih kami untuk pelestarian serta perkenalan adat budaya Kutai.”

Ditemui di ruangan usai rapat persiapan kegiatan Jhony Bakhtiar mengatakan,” Semua Anggaran dalam gelaran Adat Kutai di Festival Mahakam ini adalah hasil murni dari kas LBAK dan donatur masyarakat peduli adat Kutai.

Selanjutnya LBAK kota Samarinda menghimbau kepada warga Kutai yang berada di kota Samarinda untuk bersama-sama hadir di acara puncak kemeriahan Festival Mahakam. Menurut Jhony, secara bersama-sama berkebudayaan dan mengenalkan adat budaya Kutai kepada warga kota Samarinda lainnya serta untuk pengetahuan generasi muda. (fatsyam-biro kaltim/gr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan